Saturday 21 April 2018

Shoimah Pancawati, Artis Top Nasional yang Berasal dari Pati Jawa Tengah


Inspirasi Kita.com - Baiklah gaes. Penulis kali ini akan membahas tokoh artis top nasional yang berasal dari Pati Jawa Tengah. Dia adalah Shoimah Pancawati, lahir  pada 29 September 1980 atau 38 lalu pada 2018. Ia merupakan anak kelima dari tujuh bersaudara pasangan Hadinarko dan Kasmiyati. Suami Shoimah bernama Herwan Pradoko (Koko). Mereka menikah pada 27 Desember 2002 yang lalu. Hingga saat ini pasangan seleb ini dikaruniai dua anak yakni Aksa Uyun Dananjaya (Mei 2003) dan Diksa Naja Naekonang (15 September 2006).

Baca juga:
Mbah Sahal Mahfudz, Sang Tokoh Ulama Nasional dari Pati Jawa Tengah
Ulil Abshor Abdala, Cendekiawan dan Tokoh Islam dari Pati Jawa Tengah

Perjalanan Karir Shoimah
Shoimah merupakan seniman selain juga rapper dan rocker. Bakat seninya sejak lahir telah mengalir dalam darah Shoimah. M.M. Ngatini tante Shoimah adalah istri dari kerabat padepokan tari Bagong Kussudiarjo Yogyakarta. Tantenyalah yang menyarankan Shoimah untuk bergabung dan srawung dengan bermacam-macam komunitas seni. Maka, setelah lulus SMP Shoimah tidak melanjutkan di sekolahan umum seperti SMA atau MA, ia melanjutkan pendidikan di SMKI (Sekolah Menengah Karawitan Indonesia) jurusannya yakni karawitan. Kemampuan vocal Shoimah yang di atas rata-rata membuat dia sering menjuarai lomba seni seperti, lomba nyayi Bintang karoke se-Jateng dan DIY menjadi juara satu, lalu menjadi juara satu Bintang Televisi dan juara Dara Ayu.

www.sewarga.com

Karir Shoimah sebagai seorang sinden semakin menanjak seiring ketika ia bergabung dengan Jogja Hip Hop Foundation. Bersama komunitas seni tersebut, Shoimah telah menjalani tour untuk dunia pada tanggal 14 Mei 2011. Awal dari situlah ia melakoni karir di dunia hiburan Indonesia

Shoimah terkenal bukan hanya karena suaranya yang merdu, melainkan dari pembawaannya yang kocak. Dan ini sering kali membuatnya diajak manggung di dunia Komedian. Berkat kipiawaiannya melawak ia sempat menjadi pembawa acara di program Talk Show pribadinya di Trans TV, yakni Show Imah. Shoimah juga sering muncul di Tv pada beberapa acara seperti, Indonesia Mencari Bakat (IMB), Standa Up Comedy, Opera Van Java, Yuk Kita Sahur, Yuk Keep Smile, D’T3rong Show, D’Academy, Bintang Pantura dan masih banyak lagi.

Sekian dulu ya gaes. Semoga informasinya bermanfaat. Salam inspirasi.


Sumber gambar sampul: citraindonesia.com

Share:

0 comments:

Post a Comment

Featured Post

Mitos-mitos yang Sering Kita Dengar Pas Kita Kecil Dulu Part I

Waktu kita kecil dulu kita pasti sering dengar mitos yang dikatakan oleh orang tua kepada kita. Entah mitos itu tujuannya untuk mengontro...

Visitors